MasanegaOfficial – Gondanglegi. Rabu, 22 Oktober 2025 — MTsN 1 Malang memperingati Hari Santri Nasional (HSN) Tahun 2025 dengan menggelar upacara bendera yang berlangsung khidmat di halaman madrasah. Seluruh civitas akademika, mulai dari guru, tenaga kependidikan, hingga peserta didik, mengikuti kegiatan ini dengan penuh semangat dan kompak mengenakan busana khas santri.
Tahun ini, Kementerian Agama Republik Indonesia menetapkan tema peringatan Hari Santri 2025 yaitu “Mengawal Indonesia Merdeka, Menuju Peradaban Dunia.” Tema ini mengandung semangat agar santri masa kini tidak hanya menjaga nilai-nilai keagamaan dan kebangsaan, tetapi juga berkontribusi dalam membangun peradaban global.
Dalam upacara tersebut, turut dibacakan Resolusi Jihad dan Ikrar Santri sebagai bentuk penghormatan terhadap perjuangan para ulama dan santri dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia.
Bertindak sebagai Pembina Upacara adalah Ustadz Nanang Sholihuddin, M.Pd, selaku Wakil Kepala Madrasah Bidang Sarana Prasarana sekaligus guru Bahasa Arab. Dalam amanatnya, beliau menyampaikan sejarah singkat lahirnya Hari Santri yang ditetapkan berdasarkan peristiwa bersejarah Resolusi Jihad pada 22 Oktober 1945.
Lebih lanjut, Ustadz Nanang mengingatkan bahwa “Santri sejati adalah mereka yang khidmah atau melayani.” Menurut beliau, bentuk khidmah santri diwujudkan dalam pengabdian kepada kiai dan guru, yaitu dengan sikap ikhlas membantu, menaati, dan melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya. “Filosofi khidmah seorang santri dapat dimaknai dengan menunjukkan prestasi dan menjaga akhlak. Minimal, santri tidak membuat kerusakan,” tuturnya.
Sebagai bagian dari rangkaian kegiatan Hari Santri, MTsN 1 Malang juga mengadakan Nonton Bareng Film “Sang Kiai”, sebuah film yang menggambarkan perjuangan para ulama dan santri dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia. Kegiatan ini menjadi sarana edukatif sekaligus reflektif bagi seluruh peserta didik. Usai pemutaran film, acara dilanjutkan dengan doa bersama untuk para syuhada dan pejuang bangsa.
Selain kegiatan di lingkungan madrasah, perwakilan guru MTsN 1 Malang juga mengikuti Apel Peringatan Hari Santri Nasional di Pendopo Agung Kabupaten Malang, Kepanjen, yang didampingi langsung oleh Kepala Madrasah, Bapak Drs. H. Nasrulloh, M.Pd.I.
Melalui kegiatan ini, diharapkan semangat santri untuk berkhidmah, berprestasi, dan berkontribusi bagi bangsa semakin tumbuh dan mengakar kuat di jiwa seluruh warga madrasah.