MASJID MASANEGA (MTsN 1 MALANG) DITEMPATI RUTINAN JAMA’AH THARIQAH QADIRIAH WA NAQSABANDIYAH

MasanegaOfficial – Gondanglegi. Rabu, 10 Januari 2024. Jamaah Thariqah Qadiriah Wa Naqsabandiyah tadi sore meramaikan Masjid MASANEGA MTsN 1 Malang. Dihadiri kurang lebih 200 jamaah memenuhi lantai satu masjid se-Kecamatan Gondanglegi dan sekitarnya.

Masjid MASANEGA merasa terhormat karena dipercaya menjadi tuan rumah. Hal ini juga menunjukkan bahwa masjid ini telah menyatu dengan masyarakat sekitar setelah pada bulan Agustus lalu diresmikan oleh Bapak Sahid, Kepala Kantor Kemenag Kab. Malang, sebagai masjid yang diperbolehkan menggelar salat Jumat.

Senada dengan yang disampaikan oleh Ketua Komite MTsN 1 Malang, Bapak Abdul Rohim, setelah acara tarekat ini selesai.

“Masjid ini bukan lagi milik madrasah secara khusus, tapi juga milik masyarakat pada umumnya. Jadi, penggunaannya pun disesuaikan dengan kegiatan yang berada di masyarakat. Dan kali ini jam’iyah tarekah turut hadir di tengah-tengah masjid kita.” terang Bapak Abdul Rohim.

Beberapa kurun waktu lalu masjid MASANEGA pernah dua kali menggelar acara kemasyarakatan. Diantara Jam’iyah Maulid wa Ta’lim Riyadul Jannah Wilayah Desa Sepanjang, Gondanglegi dan Jam’iyah Qura’ wal Huffadh.

Kedepannya, diharapkan masjid ini bisa menjadi bagian seutuhnya dari Masyarakat yang juga mnadi penopang sendi peribadahan dan pembinaan karakter pemuda-pemuda Islam.